Dishub Balikpapan Fokus Mengatur Lalu Lintas Jelang Tahun Baru

Lintasbalikpapan.com, BALIKPAPAN – Menjelang perayaan Tahun Baru 2024-2025, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Balikpapan menyiapkan langkah strategis untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas. Sebanyak 30 personel dikerahkan untuk memperkuat pengamanan di berbagai titik strategis.

Kepala Dishub Balikpapan, Adward Skenda Putra, mengungkapkan kerja sama erat dengan Polresta Balikpapan dalam mengatur lalu lintas selama periode pergantian tahun.

“Sebanyak 30 personel Dishub akan bergabung di posko-posko Polresta Balikpapan untuk mendukung pengamanan,” ujar pria yang akrab disapa Edo, Selasa (31/12/2024).

Selain mendukung pengaturan lalu lintas di lapangan, Dishub juga mendirikan posko khusus Natal dan Tahun Baru (Nataru). Posko ini berlokasi di beberapa titik penting, seperti Pelabuhan Kampung Baru, Terminal Batu Ampar, Gedung Parkir, Terminal BP, Kantor Dishub, dan Pantai Manggar.

“Posko-posko ini bukan hanya untuk memantau dan mengatur lalu lintas, tetapi juga memberikan bantuan kepada pengendara yang memerlukan,” jelas Edo. Personel akan bertugas penuh mulai 31 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025.

Edo juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk menjaga kelancaran lalu lintas dengan mematuhi aturan. Ia meminta pengendara tidak parkir sembarangan dan memastikan kendaraan dalam kondisi prima untuk menghindari kemacetan akibat kerusakan kendaraan.

“Kami juga mengingatkan pengendara yang membawa keluarga agar lebih berhati-hati, terutama saat menghadapi antrean panjang. Keselamatan adalah prioritas utama,” tegasnya.

Dengan langkah-langkah ini, Dishub berharap perayaan Tahun Baru dapat berlangsung aman, nyaman, dan lancar bagi seluruh warga Balikpapan. (Djo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *