Anggota DPRD Muhammad Raja Siraj Dengarkan Aspirasi Warga Manggar dalam Reses Perdana

Lintasbalikpapan.com, BALIKPAPAN – Anggota DPRD Kota Balikpapan, Muhammad Raja Siraj, menggelar kegiatan reses perdananya di Jalan Pemuda Batakan, RT 68, Kelurahan Manggar, Kecamatan Balikpapan Timur, pada Selasa (12/11/2024). Acara ini dihadiri oleh warga setempat yang antusias menyampaikan berbagai aspirasi dan keluhan terkait persoalan di lingkungan mereka.

Dalam diskusi tersebut, akses air bersih menjadi keluhan utama warga. Banyak dari mereka yang mengaku kesulitan mendapatkan sambungan air bersih yang memadai.

“Sambungan air adalah isu yang sangat krusial bagi kami. Banyak warga yang belum mendapatkan akses air bersih yang memadai,” ungkap salah satu warga.

Menanggapi hal ini, Muhammad Raja Siraj menyampaikan komitmennya untuk segera membawa permasalahan tersebut ke dinas terkait.

“Kami di DPRD akan melakukan koordinasi dengan dinas terkait untuk memastikan pemenuhan pipa induk di wilayah ini. Air bersih adalah kebutuhan mendasar yang harus segera dipenuhi,” tegas Raja.

Selain itu, warga juga mengeluhkan minimnya ketersediaan gas elpiji 3 kg, kurangnya infrastruktur jalan yang layak, hingga penerangan jalan umum (PJU) yang masih terbatas.

Raja menegaskan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam mendukung pembangunan daerah. Ia berjanji untuk mencatat setiap aspirasi dan membawa isu-isu tersebut ke meja rapat kerja bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

“Kami akan panggil OPD terkait untuk membahas masalah-masalah ini, terutama terkait akses air bersih dan infrastruktur. Ini menjadi prioritas kami dalam menjalankan amanah sebagai wakil rakyat,” ujarnya.

Selain mendengar keluhan, Raja juga mendorong warga untuk menyampaikan ide-ide konstruktif yang dapat membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Reses ini bukan hanya forum untuk menyampaikan masalah, tetapi juga untuk berbagi solusi dan ide-ide yang dapat membangun daerah. Dengan komunikasi yang baik, kita bisa mencari solusi bersama untuk kemajuan Balikpapan,” imbuhnya.

Raja berharap kegiatan reses ini dapat menjadi langkah awal dalam membangun sinergi antara DPRD dan masyarakat untuk menghadapi berbagai tantangan pembangunan.

“Dengan dukungan dan kerja sama semua pihak, saya yakin kualitas hidup warga Balikpapan akan terus meningkat. Aspirasi masyarakat akan selalu menjadi prioritas kami,” pungkasnya.

Kegiatan ini mencerminkan komitmen Muhammad Raja Siraj dalam menjalankan peran sebagai wakil rakyat, khususnya dalam memastikan kebutuhan dasar warga dapat terpenuhi dengan baik. (*/ADV/DPRD Balikpapan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *