Lintasbalikpapan.com, BALIKPAPAN – Peningkatan pelayanan kesehatan menjadi salah satu kebutuhan dasar Pemerintah dalan melayani masyarakat Kota Balikpapan, DPRD Kota Balikpapan dengan ini meminta agar Pemerintah kota Balikpapan bisa meningkatkan pelayanan kesehatan di Balikpapan, khususnya di Kelurahan Graha Indah
Untuk itu, Anggota DPRD kota Balikpapan, Syarifuddin Oddang mengusulkan agar pemerintah kota Balikpapan membangun puskesmas di Kelurahan Graha Indah yang telah lama diusulkannya.
“Jadi kami meminta agar pemerintah kota Balikpapan bisa membangun puskesmas di kelurahan Graha Indah, sebab pelayanan kesehatan sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Mengingat jumlah penduduk yang semakin bertambah di wilayah tersebut,” kata Oddang kepada wartawan, Kamis (16/11/2023).
Ia menjelaskan, bahwa pihaknya pernah mengusulkan pembangunan puskesmas di kelurahan Graha Indah pada saat dirinya menjadi wakil rakyat di periode pertama.
“Saat itu saya mengusulkan agar pembangunan puskesmas di Kelurahan Graha Indah untuk ditambah satu lagi,” terangnya.
Menurutnya, penambahan tersebut karena Kelurahan Graha Indah memiliki kawasan yang luas ditambah jumlah penduduk yang terus meningkat. Untuk puskesmas yang ada belum mampu menampung, apalagi dengan lahan parkirannya.
“Pihaknya berharap, jika nanti pembangunan puskesmas terjadi maka, dirinya meminta agar puskesmas yang baru ini, lebih bagus dari yang sudah ada. Sebab ini salah satunya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat,” harap Oddang
Dirinya mengharapkan pembangunan puskesmas tersebut dapat terwujud. Walaupun tahun depan masih belum pasti. Namun pihaknya berharap semoga pembangunan puskesmas ini dapat terealisasi. (drh)