Viral, Caleg di Banyuwangi Cabut Bantuan Paving Usai Pemilu. Perolehan Suara Tidak Sesuai Harapan

Lintasbalikpapan.com, BANYUWANGI – Janji manis salah seorang caleg di Banyuwangi akhirnya berujung pahit. Pasalnya, bantuan paving untuk membenahi jalanan desa dicabutnya kembali seiring perolehan suara yang tidak sesuai harapan.

Dalam keterangan akun Instagram @bwi.info diungkapkan bahwa caleg tersebut menarik kembali bantuan paving yang akan digunakan untuk kampung di Dusun Panajen dan Simberejo.

Dalam unggahan di akun tersebut juga tampak serombongan warga yang sedang duduk-duduk serta paving yang akan diangkut kembali oleh truk yang sudah terparkir di jalanan.

Nama caleg yang dikabarkan mencabut kembali bantuannya tersebut adalah berinisial RN dari daerah pemilihan Banyuwangi 7. Sontak saja, video tersebut akhirnya menjadi viral dan netizen pun membanjiri kolom komentar unggahan tersebut.

Namanya netizen pasti berkomentar beragam. Ada yang menulis komentar ini, “Wargane lebih mentingne perut pribadi daripada perbaikan desa ne…padahal pileg iki keaempatan jaluk dana ngge bangun desa.” Ada juga yang berkomentar dengan nada seperti ini, “Padahal bisa utk investasi suara 5 tahun lagi.”

Kemudian ada juga netizen yang berkomentar panjang lebar dengan menuliskan ini, “Lah waktu kontrak politik dengan warga di situ gimana? Kalo dalam kontrak politiknya berbunyi kalo dia gak jadi lalu paving yang sudah dipasang diambil lagi ya gak ada masalah. Tapi, kalo dalam kontrak politiknya gak ada hal tersebut ya bisalah wetenge dileboni paving. Paling dilut engkas diciduk pak purnomo caleg ngene iki. Spill dong caleg e.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *