Sassuolo Bungkam Cagliari di Kandang Sendiri, Jay Idzes Tampil Solid 90 Menit!

Lintasbalikpapan.comSassuolo sukses mengamankan tiga poin penting setelah menaklukkan Cagliari dengan skor tipis 2-1 dalam lanjutan Serie A di Stadion Unipol Domus, Jumat (31/10) dini hari WIB. Dalam laga tersebut, perhatian publik tertuju pada penampilan bek timnas Indonesia, Jay Idzes, yang tampil solid dan penuh determinasi sepanjang pertandingan.

Idzes, yang kembali mendapat kepercayaan dari pelatih Fabio Grosso untuk tampil sejak menit awal, menjadi kunci ketenangan di lini belakang Sassuolo. Ia berkali-kali berhasil mematahkan umpan silang berbahaya dari pemain-pemain Cagliari yang banyak membangun serangan lewat sektor sayap. Gaya bermain lugas dan di siplin dari pemain berdarah Indonesia ini membuat penyerangan tuan rumah sulit berkembang.

Cagliari sebenarnya sempat memberi tekanan di awal babak pertama. Sebastiano Esposito bahkan sempat membobol gawang Sassuolo, namun gol tersebut di anulir karena posisi offside. Keberanian lini belakang yang di pimpin Idzes membuat Sassuolo mampu bertahan dengan rapat hingga turun minum.

Sassuolo Bangkit di Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Sassuolo menunjukkan perubahan permainan yang signifikan. Armand Lauriente membuka keunggulan melalui tendangan bebas cantik di menit ke-54 yang tidak mampu di jangkau kiper Cagliari. Momentum positif tersebut kemudian di manfaatkan Andrea Pinamonti untuk menggandakan keunggulan 11 menit berselang melalui kerja sama apik di lini depan.

Meski sempat di tekan di akhir laga setelah Esposito memperkecil kedudukan menjadi 2-1 pada menit ke-73, Sassuolo tetap mampu menjaga keunggulan hingga peluit panjang berbunyi. Ketenangan Jay Idzes di jantung pertahanan menjadi faktor penting dalam menjaga fokus tim hingga akhir laga.

Kemenangan ini menjadi penebus hasil kurang memuaskan di dua laga sebelumnya. Di mana Sassuolo hanya meraih satu hasil imbang dan satu kekalahan. Fabio Grosso pun memberikan pujian atas kerja keras tim, terutama kepada pemain bertahan yang tampil disiplin dalam mengantisipasi serangan dari sayap.

Naik ke Peringkat 10 dan Siap Sambut Genoa

Tambahan tiga poin membuat Sassuolo kini naik ke posisi 10 klasemen sementara Serie A dengan koleksi 13 poin. Menyamai perolehan poin Atalanta namun kalah dalam selisih gol. Hasil ini menjadi sinyal positif bagi tim yang sempat kesulitan menemukan konsistensi di awal musim.

Sebaliknya, Cagliari harus menelan pil pahit karena belum mampu meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir. Mereka tertahan di posisi ke-14 dengan sembilan poin dan perlu segera memperbaiki performa agar tidak semakin terpuruk.

Sassuolo kini bersiap melanjutkan tren positifnya dengan menghadapi Genoa. Tim juru kunci klasemen sementara yang belum sekalipun meraih kemenangan musim ini. Bermain di Stadion Mapei pada Selasa (4/11) dini hari WIB, peluang bagi Sassuolo untuk memperpanjang catatan kemenangan terbuka lebar. Jika mampu menjaga konsistensi permainan seperti saat menghadapi Cagliari, termasuk stabilitas lini belakang yang di galang Jay Idzes. Bukan tidak mungkin Sassuolo akan kembali memperbaiki posisi di papan tengah klasemen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *