Dua Hari Jelang Lebaran, Pemudik Di Terminal Batu Ampar Masih Sepi

Lintasbalikpapan.com, BALIKPAPAN – Menjelang Hari Raya IdulFitri, masyarakat pada umumnya akan melakukan mudik atau pulang ke kampung halaman untuk merayakan hari Raya bersama keluarga.

Mudik atau pulang ke kampung halaman adalah ritual tahunan masyarakat Indonesia menjelang lebaran. Tradisi mudik menjelang lebaran seolah-olah telah membudaya bagi sebagian besar masyarakat Indonesia khususnya yang hidup di perantauan.

Memasuki H-2 Lebaran, belum ada lonjakan signifikan jumlah pemudik yang melalui Terminal Batu Ampar, Kota Balikpapan.

Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kaltim Muiz Thohir mengatakan, bahwa untuk jumlah penumpang pada H-2 lebaran belum ada peningkatan.

“Sampai hari ini (H-2), pertumbuhan masih minus. Turun dibandingkan tahun lalu,” kata Muiz kepada wartawan di Terminal Batu Ampar, Senin (8/4/2024).

Kendati belum mengalami peningkatan pada H-2 Lebaran, Muiz memproyeksi secara umum jumlah pemudik yang melalui Terminal Batu Ampar tahun ini akan tumbuh hingga 8 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

“Kami proyeksikan peningkatan jumlah penumpangnya antara 5 sampai 8 persen dibanding tahun lalu,” terangnya.

Terkait puncak arus mudik, kemungkinan akan terjadi pada Selasa (9/4/2024), sedangkan arus balik berpeluang terjadi pada 14 dan 15 April mendatang.

Di sisi lain, Muiz menyebut pihaknya sudah melakukan rampcheck kepada seluruh armada yang akan melayani angkutan mudik dari Terminal Batu Ampar.

Pelaksanaan rampcheck, disebut Muiz untuk memastikan seluruh armada baik Angkutan Kendaraan Antar Provinsi (AKAP) dan Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP) dalam kondisi baik dan aman untuk digunakan.

Setidaknya ada 101 bus AKDP dan 40 bus AKAP yang menjalani rampcheck. Hasilnya, dua unit bus AKDP dinilai tidak layak.

“Yang tidak layak, tidak masuk jadwal dan tidak akan dioperasikan,” pungkasnya. (Djo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *