Pemkot Balikpapan Minta Prokes Covid-19 Kembali Ditingkatkan

Lintasbalikpapan.com, BALIKPAPAN – Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan (Prokes).

Hal itu disampaikan Rahmad bukan tanpa alasan. Pasalnya telah ditemukan satu orang warga Kota Balikpapan yang terkonfirmasi positif Covid-19.

“Jadi kita akan melanjutkan untuk melakukan vaksinasi Covid, dan juga kita menyampaikan kepada masyarakat untuk tetap menjaga prokes. Yang penyumbang pasien Covid itu itu juga berasal dari yang biasa, karyawan tambang,” ujar Rahmad ketika diwawancarai wartawan di Balai Kota, Senin (11/12/2023).

Pada dasarnya, lanjut Rahmad, pihaknya  akan tetap melanjutkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dan juga memberikan edukasi kepada warga, dan yang terpenting sekali itu menjaga kesehatan diri masing-masing.

“Jangan lagi ditakut-takuti, nanti warga merasa takut dan drop. Sehingga kita jalan seperti biasa saja. Dan yang tahu kita sehat atau tidak sehat itu adalah badan kita. Kalau merasa sakit flu silahkan di rumah saja, kalau bisa jalan ya silahkan pakai masker,” terangnya.

Ia menambahkan, pihaknya juga telah melakukan pembahasan untuk menindaklanjuti temuan ini. Salah satunya adalah dengan berencana memfungsikan kembali  Satgas-Satgas yang ada di Kelurahan dan RT.

“Tapi tidak seperti kemarin, yang ekstrem kita hanya sebatas melakukan edukasi pada masyarakat,” pungkasnya. (drh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *